Kategori
Info teknologi Servis Tempat Service Laptop Tempat Servis Laptop

Cara Memperbaiki Laptop Mati

Cara Memperbaiki Laptop Mati. Pernah merasakan laptop tidak mau menyala saat Anda sudah menekan tombol powernya? Dan ketika hal itu terjadi, bagaimana cara memperbaiki laptop mati? Tenang, jangan panik dan jangan buru-buru membawa laptop ke tukang servis.

Di zaman modern ini, manusia tidak bisa dilepaskan dari teknologi. Karena teknologi mampu memberikan kemudahan dan manfaat bagi kehidupan manusia. Bahkan, hampir semua kegiatan menggunakan teknologi.

Terlebih lagi bagi para pelajar, laptop adalah salah satu teknologi yang harus mereka miliki. Dengan adanya laptop, maka tugas dan pekerjaan rumah bisa dilakukan dengan mudah. Terlepas dari kelebihan tersebut, laptop juga sering mengalami masalah dan gangguan yang terjadi secara tiba-tiba, seperti kasus yang paling umum adalah laptop mati.

Salah satu masalah yang paling sering dikeluhkan adalah laptop sering mati total secara tiba-tiba. Hal ini tentu saja akan sangat menjengkelkan dan membuat emosi. Terlebih lagi jika laptop tersebut ingin digunakan untuk membuat tugas penting.

Nah, pasti Anda pernah kan merasakan laptop mati total? Lalu bagaimana cara memperbaiki laptop mati? Sebelum membawanya ke tukang servis, ada baiknya Anda mencoba terlebih dahulu beberapa cara memperbaikinya sendiri. Berikut adalah cara-caranya:

 

1.    Periksa Baterai dan Catu Daya

Jika laptop Anda tidak mau dinyalakan walaupun saat dicolokkan. Langkah pertama yang harus diambil adalah memeriksa catu daya. Mungkin saja catu daya mengalami beberapa masalah sehingga laptop tidak mau hidup.

Untuk menguji apakah benar-benar bermasalah atau tidak. Anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut:

  • Lepas seluruh baterai yang ada di laptop
  • Kemudian colokkan laptop ke stopkontak
  • Pastika dulu jika stopkontak dapat berfungsi dengan baik.
  • Jika laptop Anda bisa hidup tanpa baterai. Berarti masalahnya bukan dari catu daya, melainkan dari baterai laptop itu sendiri.

 

2.    Lakukan Power Reset

Jika cara memperbaiki laptop mati yang pertama tadi tidak membuahkan hasil apapun. Maka cobalah untuk melakukan power reset agar laptop mati dapat dihidupkan kembali.

Cara melakukan power reset dapat Anda ikut dengan langkah-langkah sebagai berikut:

  • Lepaskan laptop dari seluruh sumber listrik dengan cara melepas baterai dan alat pengisi daya laptop
  • Dalam keadaan ini, tekan tombol power selama 30 detik. Dengan melakukan hal ini, listrik yang ada di dalam laptop tidak habis.
  • Lalu pasang kembali baterai dan alat pengisi daya kembali.
  • Dan cobalah untuk menghidupkan laptop seperti biasanya.

 

3.    Restart Laptop

Jika cara kedua tadi tidak bisa dilakukan karena laptop Anda menggunakan jenis baterai tanam. Maka Anda dapat melakukan cara ini sebagai gantinya, yaitu melakukan restart laptop.

Hal yang paling penting dalam merestart laptop baterai tanam adalah mencari tombol restart di laptop terlebih dahulu. Biasanya, Anda dapat menemukan tombol ini di lubang kecil yang ada di belakang laptop. Tepatnya di tengah-tengah.

Untuk melakukan restart, berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Balikkan laptop agar Anda dapat melihat tombol restart yang ada di bagian lubang kecil pada tengah-tengah laptop.
  • Lubang kecil itu dinamakan lubang jarum yang berfungsi sebagai tempat merestrart laptop yang mati total.
  • Ambil sebuah jarum yang dapat masuk ke dalam lubang tadi.
  • Masukkan jarum ke dalam lubang, lalu tekan-tekan tombol kecil yang ada di dalam lubang tersebut. Lakukan selama 30 detik.
  • Jika sudah, lanjutkan untuk mengisi daya laptop
  • Tunggulah hingga beberapa menit. Dan cobalah untuk menghidupkan laptop yang mati tadi.

 

4.    Periksa Layar

Cara memperbaiki laptop mati yang keempat adalah memeriksa layar laptop. Berikut caranya:

  • Lepas semua sambungan perangkat layar eksternal seperti monitor dan proyektor. Agar nanti tidak mengganggu proses startup laptop.
  • Jika tombol power menyala tetapi Anda masih bisa mendengar suara kipas. Matikan lampu untuk memeriksa apakah layar menampilkan gambar.
  • Jika pada saat lampu mati gambar terlihat redup. Berarti inverter layar laptop Anda rusak dan harus segera diganti. Atau mungkin bisa jadi tombol kecerahan laptop Anda yang rusak.

Jika laptop dalam keadaan menyala, tetapi layarnya tidak menimbulkan gambar apapun. Berarti panel LCD laptopnya yang rusak. Untuk kasus ini Anda bisa memperbaikinya langsung ke tukang servis laptop.

 

5.    Lakukan Hard Reset

Cara memperbaiki laptop mati selanjutnya adalah dengan melakukan hard reset pada laptop itu sendiri. Untuk melakukan hard reset, berikut adalah beberapa cara yang dapat Anda coba:

  • Dengan cara melepaskan baterai dan mencabut adaptor AC yang ada pada laptop. Kemudian tekan, lalu tahan tombol power selama 20 detik. Setelah itu, kembalikan ke semula dengan mengerjakan boot kembali.

Jika sudah, lanjut untuk mencoba menyalakan laptop dengan cara melepas baterainya. Jika laptop tetap tidak mau hidup, cobalah untuk menggunakan adaptor lain yang memiliki tegangan sama.

 

6.    Periksa Perangkat Keras

Periksa perangkat keras seperti kit RAM laptop dengan cara melepasnya sebentar. Kemudian pasangkan kembali ke tempat asalnya, lalu cobalah untuk menghidupkan kembali laptop Anda.

Akan tetapi, cara memperbaiki laptop mati sering gagal dan berakhir dengan sulit untuk diperbaiki, seperti halnya hard drive. Jika Anda mendengar sebuah bunyi drive berputar lalu mati, maka bisa dipastikan jika hard drive mengalami kerusakan.

Untuk kasus hard drive rusak, Anda hanya perlu menggantinya dengan yang baru. Dan juga, jangan lupa untuk selalu menyediakan hard drive eksternal agar file-file penting dapat dicadangkan.

 

7.    Ganti Baterai CMOS

Salah satu cara yang dapat Anda coba selanjutnya dengan mengganti baterai CMOS yang sebagai tempat penyimpanan pengaturan BIOS di motherboard. Jika Anda sering menggunakan laptop dengan cara melepas baterai utamanya, maka dengan mengganti baterai CMOS yang baru juga sangat efektif untuk dicoba.

 

8.    Lepas Semua Perangkat yang Melekat

Jika laptop Anda terdapat DVD, memori, ataupun perangkat lainnya, cobalah untuk melepasnya terlebih dahulu. Hal ini bisa saja menjadi penyebab laptop Anda tidak mau menyala.

Salah satu perangkat tersebut mungkin saja mengalami macet akibat BIOS melakukan booting dari perangkat penyimpanan. Untuk itu, tak ada salahnya untuk mengeluarkan semua drive USB dan perangkat-perangkat lainnya. Lalu, cobalah untuk melakukan boot pada laptop Anda.

Itulah tadi 8 cara memperbaiki laptop mati secara tiba-tiba, mati total, atau mati mendadak setelah beberapa saat menekan tombol power. Sebelum membawanya ke tukang servis laptop, tak ada salahnya untuk mencoba cara-cara diatas. Jika berhasil,  Anda juga tidak perlu lagi mengeluarkan biaya servis.

Seiring dengan berkembangnya zaman, laptop memiliki peran yang sangat penting untuk berbagai kegiatan. Tak hanya untuk pelajar saja, laptop juga sering digunakan oleh para karyawan dalam melakukan online meeting. Terlebih lagi di situasi dan kondisi pandemi seperti ini.

Jadi, jika laptop yang Anda miliki mati secara mendadak. Anda dapat mencoba cara memperbaiki laptop mati diatas agar laptop bisa digunakan seperti semula. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!

Beberapa cara diatas bisa Anda coba lakukan dirumah ketika laptop mulai mengalami kerusakan. Jika kerusakan yang terjadi sudah berat maka Anda bisa membawa laptop ke service laptop bandung. Tapi jika kerusakan sudah parah, maka sebaiknya segera mengganti laptop lama di pusat jual laptop second bandung supaya tidak mengganggu pekerjaan.

Need Help?