Apple merilis dua buah Macbook yang hampir sama tampilannya yaitu Macbook Air dan Macbook Pro. Buat Anda yang ingin beralih ke Macbook dan belum familiar kemungkinan anda akan bingung memilih di antara mereka. Dan untuk membeli dalam keadaan bekas, lebih bagus mana beli Macbook Pro Bekas atau beli Macbook Air bekas?
Macbook bekas atau second sendiri juga menjadi primadona meski muncul laptop-laptop Windows berteknologi dan berspesifikasi baru. Namun sebelum membahas lebih lanjut soal memilih di antara Macbook pro bekas atau Macbook Air bekas, lebih dulu akan dibahas beberapa faktor yang mempengaruhi orang membeli Macbook bekas.
Banyak yang berpendapat bila membeli Macbook perlu biaya yang mahal. Anggapan tersebut tidak salah, karena memang harga Macbook baru selalu berada di angka 8 digit alias 10 juta ke atas. Pun demikian dengan harga Macbook bekas yang tak terpaut jauh dari Macbook baru. Akan tetapi, untuk jangka panjang, harga yang dikeluarkan untuk membeli Macbook walaupun bekas akan lebih murah.
Mengapa demikian? Karena produk apple memiliki kualitas yang bertahan hingga berpuluh-puluh tahun. Jadi bila membeli Macbook saat ini, maka Anda bisa menggunakannya hingga beberapa tahun mendatang karena hardwarenya sangat awet. Dan ketika dijual pun, Anda tidak mengalami penurunan harga yang jaub saat membeli baru.
Masih berkaitan dengan poin di atas, bahwa kualitas produk apple sangat terjaga. Apple saat ini dikenal sebagai brand ekslusif yang produk-produknya telah dipercaya masyarakat. Bahkan untuk produk bekas sekalipun, tidak ada bedanya membeli Macbook baru atau bekas karena anda membeli Macbook berdasarkan fungsinya.
Sebagai contoh, adalah para pengguna Macbook Pro. Macbook Pro ditujukan kepada orang para profesional yang membutuhkan alat untuk menyelesaikan pekerjaannya. Orang yang menjual Macbook Pro bekas pastilah adalah orang-orang yang benar-benar membutuhkan uang dengan segala fitur dan spesifikasi yang ditawarkan Macbook pro. Dari situ Anda bisa melihat betapa kualitas produk Apple tetap terjaga
Macbook adalah prestige bagi banyak orang, termasuk dengan produk-produk Apple lainnya. Memiliki Macbook dapat menunjukkan kelas seseorang yang berada di kelas atas. Macbook adalah laptop paling ikonik. Ketika anda berkumpul dengan teman atau nongkrong dan mengeluarkan Macbook, maka teman-teman anda tahu bahwa Anda adalah orang yang berkelas.
Nilai lebih lain soal prestige adalah Macbook memiliki tampilan berkelas dan sangat mewah. Hal ini dipadukan dengan layar yang jernih, yang sulit ditandingi oleh laptop-laptop bersistem operasi Windows lainnya. Macbook juga memberikan kenyamanan buat para penggunanya melalui performa yang cepat dan gahar.
Alasan berikutnya untuk beli Macbook bekas adalah untuk Investasi. Membeli barang bekas terkadang memang membuat kurang nyaman. Namun saat Anda mempertimbangkan keuntungan yang didapat, maka membeli barang bekas juga bisa memberikan solusi jangka panjang yang menarik. Layaknya membeli Macbook bekas.
Bagi sebuah perusahaan, membeli Macbook bekas untuk digunakan karyawannya merupakan sebuah investasi jangka panjang. Daripada menggunakan laptop biasa dengan harga murah, Perusahaan lebih memilih menggunakan Macbook bekas untuk karyawan yang berharga sedikit lebih mahal namun bisa menyelesaikan pekerjaan lebih cepat, serta awet digunakan bertahun-tahun.
Alasan memilih Macbook bekas sudah disinggung di atas, lalu di antara dua jenis Macbook bekas, mana yang anda pilih? Kedua jenis ini memang memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Sebelumnya mari kita simak perbedaan antara Macbook Air dan Macbook Pro melalui spesifikasi masing-masing berikut ini.
Macbook Air terbaru merupakan rilisan tahun 2019 memiliki bobot yang cukup ringan yakni hanya 1,25 kg. Kapasitas penyimpanan Macbook Air mencapai 128 GB dan 256 GB. Sementara untuk kapasitas RAM mencapai 8 GB. Macbook Air terbaru juga tak memiliki banyak port karena hanya berjumlah dua untuk port USB berjenis C.
Dengan bobot ringan seperti itu, Macbook Air sangat cocok untuk dibawa kemana-mana. Performanya cukup cepat karena mengandalkan SSD PCle dan RAM 8 GB yang tergolong besar. Sayangnya hanya ada dua port USB-C sehingga pengguna perlu menambah biaya lagi agar bisa tersambung seperti port HDMI, Ethernet dan lainnya.
Untuk Macbook pro, bobotnya lebih berat ketimbang Macbook Air yakni ada yang memilliki bobot 1,37 kg untuk layar ukuran 13,3 inchi, serta ada pula yang punya berat 1,83 kg untuk layar ukuran 15 inchi. Macbook Pro dilengkapi prosesor Intel dan kartu grafis AMD yang membuatnya sangat jernih. Ia memiliki RAM 8 hingga 16 GB dan media penyimpanannya mencapai 512 GB.
Macbook pro memang diciptakan bagi para profesional untuk memudahkan menyelsaikan pekerjaannya. Hal ini yang membuat harga Macbook pro tentu akan lebih mahal daripada Macbook Air. Secara spesifikasi pun, Macbook Pro lebih unggul ketimbang macbook Air. Dengan RAM mencapai 16 GB, performa Macbook Pro sangat lancar dan cepat.
Setelah mengetahui spesifikasi dari Macbook Air dan Macbook Pro, maka keduanya cukup berbeda Macbook Air cocok untuk mehasiswa atau pelajar yang membutuhkan suatu perangkat untuk menyelesaikan tugasnya. Sedangkan Macbook pro cocok untuk para profesional dengan spesifikasi lebih tinggi, agar bermanfaat untuk menyelesaikan pekerjaannya.
Di samping itu, sebenarnya ada 3 faktor yang mempengaruhi keputusan anda untuk memilih antara Macbook Air dan Macbook pro yakni bujet (uang), beban dan performa. Tiga faktor di atas juga berlaku untuk memilih beli macbook pro bekas atau beli macbook air bekas.
Dari segi bujet, sesuaikan pilihan anda dari bujet yang anda miliki saat ini. Seperti diketahui, Macbook Pro punya harga yang lebih mahal karena spesifikasinya lebih bagus daripada Macbook Air. Dari segi beban, sesuaikan kepada diri Anda apakah anda membutuhkan Macbook ringan untuk dibawa kemana-mana atau Macbook yang akan berada di meja saja.
Sedangkan dari segi performa, Sesuaikan apakah pekerjaan anda membutuhkan Macbook dengan performa dahsyat atau cukup dengan performa standar. Kombinasi ketiga faktor tersebut akan menentukan keputusan yang tepat untuk memilih antara Macbook Air atau Macbook Pro. Pilihlah setidaknya dua faktor dominan sehingga dalam menentukan keputusan terasa bijak.
Kesimpulannya, tidak ada yang lebih unggul di antara Macbook Air dan Macbook Pro bekas. Kedua jenis Macbook ini dirilis dengan fungsi yang berbeda. Bila anda mementingkan performa dan keindahan, anda pasti akan beli macbook pro bekas, sementara jika anda mempertimbangkan bujet serta memilih beban yang ringan, maka anda akan memilih beli Macbook Air bekas.
Semoga dengan beberapa pertimbangan di atas, anda bisa memilih Macbook bekas sesuai kebutuhan. Macbook Air bekas dibandrol dengan harga sekitar 9-13 juta rupiah, sedangkan Macbook Pro bekas dibandrol dengan harga sekitar 15-18 juta rupiah.